Manfaat Kulit Lemon untuk Kecantikan

Sep 23, 2023 20:00 · 1 tahun lalu
 53
Manfaat Kulit Lemon untuk Kecantikan
Kulit Lemon / Radar Jabar

INFOBAIK.ID I BANDUNG,-Siapa sangka, selain buahnya ternyata kulit lemon juga memiliki manfaat, khususnya untuk kecantikan kulit dan rambut. Karena itu, jangan buru-buru membuang kulit lemon dan menganggapnya tidak penting. 

Dilansir dari Boldsky, inilah manfaat kulit lemon untuk kecantikan dan cara penggunaannya!

1. Mengurangi Tanda Penuaan

Kulit lemon kaya akan antioksidan, termasuk vitamin C yang dapat membantu melindungi dari kerusakan kulit akibat radikal bebas. Mengoleskan kulit lemon segar ke kulit dapat membantu mengurangi kerutan dan tanda penuaan lainnya. 

Untuk mendapatkan manfaat dari sifat antioksidannya, kamu cukup memotong kulit lemon menjadi potongan tipis dan gosokkan ke kulit. Biarkan tetap di kulit selama 10-15 menit, lalu bilas dengan air hangat. 

2. Membersihkan kulit

Kulit lemon mengandung asam alami yang dapat membantu membersihkan sel kulit mati dan membuka pori-pori yang tersumbat. Hal ini dapat membantu mengurangi munculnya jerawat, komedo, dan masalah kulit lainnya. 

Untuk hal ini, kamu dapat membuat pasta dengan menggiling kulit lemon. Campurkan dengan madu atau yoghurt, lalu oleskan pasta tersebut ke kulit. Biarkan selama 15 menit sebelum dibilas.