Ternyata, Pangandaran Punya Pantai Sekaligus Bisa Camping

Dec 23, 2023 18:00 · 10 bulan lalu
 34
Ternyata, Pangandaran Punya Pantai Sekaligus Bisa Camping
Ternyata, Pangandaran Punya Pantai Sekaligus Bisa Camping/ Merah Putih

INFOBAIK.ID I BANADUNG,- Selain Bali dan Jogja, ternyata Pangandaran juga memiliki pantai yang indah memesona.

Menariknya lagi, pantai ini termasuk hidden gem-nya Pangandaran karena belum banyak dijamah oleh wisatawan.

Ya, namanya adalah Pantai Madasari yang dikelilingi oleh pepohonan hijau dan terletak jauh dari keramaian kota.

Pantai Madasari berlokasi di Desa Masawah Kecamatan Cimerak Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.

Dari Pantai Pangandaran, jarak menuju lokasi sekitar 35 menit menggunakan kendaraan dengan jarak tempuh kurang lebih 39 kilometer.

Jika melalui jalan umum atau jalan raya nasional Cijulang-Cimerak, membutuhkan yang lebih lama yakni sekitar satu jam 15 menit.

Sebelum memasuki kawasan wisata Pantai Madasari, jangan lupa untuk membayar tiket masuk yang ada di dua pintu utama.

Saat berada di objek wisata ini, pengunjung akan disuguhkan dengan hamparan panorama alam Pantai Madasari yang indah.

Suara gemuruh ombak besar yang menghantam bebatuan karang yang menjulang di bibir pantai akan menawarkan ketenangan tersendiri.

Selain itu, keberadaan batu karang yang tersebar di sepanjang pantai menambah pesona alam Pantai Madasari.

Bebatuan yang unik itu biasanya menjadi latar belakang sempurna untuk berfoto atau sekadar duduk bersantai sembari menikmati pemandangan laut.

Pantai Madasari sendiri telah menarik minat para wisatawan yang mencari destinasi alternatif di luar keramaian.

Karena masih jarang dikunjungi, Pantai Madasari memberikan kesempatan bagi para pengunjung untuk menikmati keindahan alam dengan lebih intim dan bebas.