Catat! Dampak Buruk PMK Terhadap Sapi Perah

Nov 18, 2022 07:19 · 2 tahun lalu
 136
Catat! Dampak Buruk PMK Terhadap Sapi Perah
Perah susu sapi /Madiun pos


INFOBAIK.ID I BANDUNG,-  Penyakit mulut dan kuku (PMK) mampu menyerang sapi perah, karena ternak ini dipelihara untuk jangka waktu yang panjang. Walaupun sudah sembuh dari , produksi susunya akan turun sampai 25 persen.

Divisi Pertanian dan Ketahanan Pangan (PKP) Komite Pemulihan Ekonomi Daerah (KPED) Prov Jawa Barat, Rochadi Tawaf mengatakan Jawa Barat sedang berupaya untuk kembali menjadi juara produk susu di tingkat nasional.

“Dengan kembali mewabahnya penyakit infeksi PMK, jadi kendala dalam meningkatkan produk susu Jawa Barat,” kata Rochadi di Bandung, Senin (7/11/2022)

Sementara untuk sapi potong, Rochadi mengusulkan ternak yang mengidap PMK dimusnahkan Atau Stamping Out seperti yang dilakukan oleh beberapa negara.

Jika hanya mengandalkan penyembuhan dan vaksinasi seperti sekarang ini, butuh waktu panjang untuk mengatasi wabah PMK.

“Pengalaman di beberapa negara yang menerapkan stamping out, penanganan PMK bisa lebih pendek hanya satu sampai dua tahun. Namun untuk itu, dibutuhkan biaya besar,” pungkasnya 

Sebelumnya, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil memastikan penanganan terhadap infeksi virus PMK di Jabar dilakukan dengan maksimal. Salah satunya dengan mempercepat vaksinasi.