Elektabilitas Partai Gerindra Menguat

Jul 25, 2023 12:00 · 1 tahun lalu
 149
Elektabilitas Partai Gerindra Menguat
Kampanye Partai Gerindra / Facebook

INFOBAIK.ID I BANDUNG,-Indikator Politik Indonesia menyebut elektabilitas Partai Gerindra menguat seiring elektabilitas bakal calon presiden (capres) mereka, Prabowo Subianto merangkak naik.

Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi mengatakan, Gerindra mengalami tren peningkatan sejak Desember 2022 hingga Juni 2023 dengan angka terakhir 13,6 persen.

"Ini kan konsisten dengan peningkatan elektabilitas Pak Prabowo, Gerindra juga ikutan naik,” kata Burhan dalam konferensi pers di YouTube Indikator Politik Indonesia, Minggu (23/7/2023).

Sementara itu, kemerosotan elektabilitas tengah melanda Partai Golkar. Meski sempat mendapatkan elektabilitas 16 persen suara pada 2020 dan 15 persen pada 2020, dukungan Golkar merosot tajam pada 2023. 

Burhan mengatakan, elektabilitas Golkar yang semula dua digit kini tinggal satu digit.

 “Terakhir tinggal 9,2 persen, tinggal 1 digit,” ujar Burhan. Burhan mengatakan, data itu mengacu pada hasil survei yang digelar pada 20-24 Juni 2023 dengan cara wawancara tatap muka.