Jelang Piala Dunia U-17, Timnas Indonesia Diperkuat Pemain Hasil Seleksi Nasional

Nov 4, 2023 16:00 · 12 bulan lalu
 106
Jelang Piala Dunia U-17, Timnas Indonesia Diperkuat Pemain Hasil Seleksi Nasional
Jelang Piala Dunia U-17, Timnas Indonesia Diperkuat Pemain Hasil Seleksi Nasional

INFOBAIK.ID I BANDUNG,- Dalam daftar 21 pemain Timnas Indonesia U-17 yang akan tampil di Piala Dunia U-17 2023 hanya ada satu pemain hasil seleksi nasional di 12 provinsi.

Satu-satunya pemain hasil seleksi yang diadakan PSSI tersebut adalah Muhammad Aulia Rahman. Pemain Persita U-18 ini berposisi striker. Ia akan jadi tandem Arkhan Kaka di lini depan Timnas Indonesia.

Aulia menjalani seleksi paling panjang dari yang lain. Setelah lolos seleksi di Tangerang, ia mengikuti pemusatan latihan di Jakarta. Ia turut tampil melawan Korea Selatan.

Setelah itu Aulia juga lolos seleksi mengikuti pemusatan latihan di Jerman. Sepulang dari Jerman, nama Aulia kembali masuk skuad akhir Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17 2023.

Selain Aulia, wajah baru di dalam skuad Garuda Asia, sebutan Indonesia U-17 adalah duo diaspora, yakni Welber Jardim dan Amar Brkic. Kualitas keduanya dianggap memuaskan.

Sisanya 18 pemain, merupakan jebolan Piala AFF U-16 2022 (15 orang), Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 (1 orang), dan lulusan seleksi tahap pertama (2 orang).

Ke-15 pemain jebolan Timnas Indonesia U-16 untuk Piala AFF U-16 2022 adalah dua kiper Ikram Algiffari dan Andrika Fathir, juga Iqbal Gwijangge, Sultan Zaky, Ridzjar Nurviat, Andre Pangestu, dan Habil Abdillah.

Kemudian ada tujuh pemain tengah yakni Achmad Zidan, Mokhamad Hanif, Figo Dennis, Kafiatur Rizky, Ji Da Bin, Riski Afrisal, dan Nabil Asyura, serta satu striker Arkhan Kaka.

Adapun pemain yang mulai masuk di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 adalah Jehan Fahlevi plus pemain dua lainnya, Rifky Tofani dan Tonci Ramandei bergabung mulai seleksi pertama.

Dengan kata lain kerangka utama skuad pilihan Bima adalah jebolan Piala AFF U-16 2022. Artinya pula hasil seleksi nasional di 12 provinsi cuma menghasilkan satu pemain.