Mitigasi Bencana, Pj Gubernur Jabar Temui Pakar dan Peneliti Badan Geologi

Dec 9, 2023 08:00 · 11 bulan lalu
 26
Mitigasi Bencana, Pj Gubernur Jabar Temui Pakar dan Peneliti Badan Geologi
Mitigasi Bencana, Pj Gubernur Jabar Temui Pakar dan Peneliti Badan Geologi

INFOBAIK.ID I BANDUNG,- Warga Jawa Barat bisa mengetahui informasi terkiniengenai bencana alam melalui call center 136. 

Demikian disampaikan Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin saat  bertemu dengan para pakar dan peneliti dari Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral di Kantor Badan Geologi, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Jumat (8/12/2023)

Bey mengatakan jika masyarakat menerima  berita hoaks mengenai bencana alam bisa  disampaikan melalui  call centre 136.

"Masyarakat kalau ingin tahu berita letupan gunung berapi atau pergerakan tanah (bisa konfirmasi call center,"ujarnya

Sementara itu, Bey menyebutkan dalam pertemuan tersebut untuk memperkuat koordinasi dalam memitigasi bencana alam
dan membahas berbagai hal tentang mitigasi bencana di Jawa Barat. 

"Kami ingin berkoordinasi khususnya memitigasi bencana karena saat ini kita sudah memasuki musim penghujan ekstrem. Banyak terjadi longsor, gerakan tanah, kami ingin mengetahui lebih detail seperti apa sebetulnya bencana bisa dihindari,"jelasnya 

Dia mencontohkan jika masyarakat membangun rumah di lokasi tersebut maka harus disesuaikan. Misalnya, membangun rumah anti gempa dan sebagainya. 

"Jadi, kami akan bekerja lebih keras lagi untuk memitigasi bencana di Jawa Barat,"ujarnya 

Bey mengapresiasi Kementerian ESDM telah mempublis portal informasi yang memungkinkan masyarakat bisa melihat mengetahui wilayah tertentu, apakah masuk zona merah, kuning, atau hijau. 

"Tadi ada tanda merah artinya siaga. Tapi mohon diingat kalau pun merah, masyarakat jangan panik, itu hanya menuntut kita lebih waspada lagi tapi tidak perlu ditanggapi secara berlebihan,"tegasnya

Bey berharap pertemuan dengan Badan Geologi dapat memperkuat strategi dalam menyebarkan informasi yang tepat sasaran kepada masyarakat seputar mitigasi bencana. 

"Dengan koordinasi lebih baik lagi, kami akan bekerja lebih keras untuk memitigasi bencana di Jabar,"pungkasnya (RAHMAT BANDUNG)


###

"kami ingin berkoordinasi untuk memitigasi bencana karena kan saat ini kita memasuki musim penghujan yang ekstrem bahkan terjadi longsor dan pergerakan tanah

Kami berkoordinasi ingin lebih detail mengetahui seperti apa dan apakah bisa dihindar

Kementerian ESDM melalui badan Geologi telah mempublish portal sehingga masyarakat bisa melihat bagaimana situasi di lokasi. 

"

Bey menegaskan jika masyarakat menemukan berita hoaks bisa disampaikan melalui call center 136. 

Jadi masyarakat jika ingin tahu apakah terjadi letupan gunung berapi dan bencana lainnya bisa ditanya langsung ke call center 136. 

Jawa Barat sendiri merupakan provinsi yang rawan bencana sehingga dituntut lebih waspada dalam mengantisipasi hal tersebut. 

"Tadi pagi juga kita sudah melakukan apel siaga dalam menghadapi kesiapsiagaan menghadapi bencana

Bey mencontohkan di Kabupaten Purwakarta terjadi longsor maka dengan gerak cepat dikirimkan petugas ke lokasi sehingga bisa tertangani dengan baik. 

"Bencana ini mitigasi penting tapi kalau sudah terjadi bencana maka pemerintah  harus melakukan respon secara cepat yang didukung oleh TNI dan Polri,"

Kemungkinan adanya erupsi ada 7 gunung yang berpotensi 

Sampai saat ini seperti TANGKUBAN PERAHU kita berkoordinasi dengan petugas sehingga informasi selalu update

"Kita monitor 24 jam jika ada perubahan kita langsung berkoordinasi dengan petugas,"tegasnya