MUI Tolak Coldplay, Netizen: Urusan Konser Nongol, Pesantren Aneh Ngilang

May 22, 2023 10:00 · 1 tahun lalu
 206
MUI Tolak Coldplay, Netizen: Urusan Konser Nongol, Pesantren Aneh Ngilang
Konser Coldplay /Magdalene.co

INFOBAIK.ID I BANDUNG - Wakil Ketua Umum MUI Anwar Abbas menegaskan jika pihaknya menolak konser Coldplay yang akan digelar November nanti.

Waketum MUI itu menyebut jika Coldplay bisa merusak moral dan akhlak bangsa, terlebih mendukung LGBT.

“Jangan dilihat dari faktor ekonomi saja, tapi juga sorot hal lain yang bisa mempengaruhi anak bangsa (generasi muda) akan merusak moral dan peradaban anak-anak bangsa," ucap Waketum MUI Anwar Abbas 

Menanggapi alasan Waketum MUI menolak konser Coldplay, netizen pun menunjukkan reaksi beragam dan kecewa atas pernyataan tersebut.

Pasalnya, MUI dianggap terlalu mengurusi konser yang hanya digelar sehari, bukan menindak tegas pesantren Al Zaytun yang kini tengah disorot.

"Tergantung itu sih..tanpa konser Coldplay aja emang udah rusak..lah gimana gak rusak pimpinan ponpes aja berbuat yg enggak2..ya kan pak Abbas...," tulis akun @tengkorak_maut.

"Korupsi dan Kolusi lebih urgen saat ini dibanding efek konser Coldplay pak Kyai.... Korupsi dan Kolusi yang merusak dan membunuh masa depan anak bangsa dan kehidupan berbangsa dan bernegara," tulis akun @AuliaRa92876207.

"Coldplay hanya sekali nyanyi doang...tu pesantren dah menyimpang dari ajaran yg bener2 merusak akhlak moral anak bangsa," tulis akun @cii_MS.


“Jangan Fokus ke Masalah Coldplay.Urusin Dulu Si Panji dgn Pesantrennya Yang Jelas2 Sudah Menyimpang.,” tulis akun @Irwansy96179363.

“Giliran ngurusin konser malah nongol, giliran isu dukun, pesantren yg aneh2 eh malah ngilang..,” tulis akun @ical_ali.

“Yang merusak moral dan budaya itu birokrasi yg rusak dan korupsi pak.,” tulis akun @fulloheel.

Lalu sejumlah netizen pun menyoroti sejumlah kasus menyimpang yang dilakukan oleh petinggi MUI hingga yang mencabuli sesama jenis.