Film KKN di Desa Penari Laris Manis di Malaysia

Jun 7, 2022 23:18 · 2 tahun lalu
 149
Film KKN di Desa Penari Laris Manis di Malaysia
Adegan Film KKN di Desa Penari /femela.com

INFOBAIK.ID I JAKARTA,- Tak hanya berjaya di dalam negeri, film KKN di Desa Penari juga diterima dengan baik di negara tetangga, Malaysia.

Film garapan sutradara Awi Suryadi itu meraup keuntungan sebesar 19 juta ringgit atau setara dengan Rp 62,3 miliar.

Hal itu dibocorkan oleh CEO MD Entertainment Manoj Punjabi.

Baca juga: KKN di Desa Penari Jadi Film Terlaris, Manoj Punjabi Puji SimpleMan

"Luar biasa. Malaysia udah hampir 19 atau 20 juta ringgit. Tertinggi, double," kata Manoj Punjabi saat dihubungi Kompas.com, Minggu (5/6/2022).

Manoj menyebut, capaian KKN di Desa Penari itu jauh melebihi dua film Tanah Air yang tayang di Malaysia sebelumnya.

"Saya kira tertinggi sebelumnya Pengabdi Setan dengan 9 juta ringgit, terus Makmum dengan 6,5 juta ringgit. Sekarang KKN sudah 19 juta hampir 20 juta ringgit," ucap Manoj.L

"Belum pernah film Indonesia seperti itu di sana," lanjutnya.

Di Indonesia sendiri, KKN di Desa Penari sudah mencapai 9 juta penonton pada Sabtu (4/6/2022) sejak ditayangkan pada 30 April 2022.

Film tersebut kini menjadi film Indonesia yang terlaris sepanjang masa di Tanah Air.


Dengan 9 juta penonton, KKN di Desa Penari kini berada di urutan 2 film yang paling banyak ditonton di Indonesia.

Film tersebut masih berada di bawah produksi Marvel Studios, Avengers: Endgame.

Diketahui, Avengers: End Game dirilis pada 2019 dan menyerap 11,24 juta penonton.


Manoj mengaku bangga, KKN di Desa Penari bisa membuka pintu kepercayaan penikmat film terhadap produksi film Tanah Air.

"Mudah-mudahan film Indonesia selalu unggul, jadi kita yang dominasi. Enak perannya. Jadi kita enggak usah khawatir. Ini kan orang Indonesia lebih percaya sama film Indonesia sekarang. Dulunya enggak," tutur Manoj.