Tips Perawatan Kulit di Pagi Hari Agar Awet Muda

Aug 24, 2023 08:00 · 1 tahun lalu
 70
Tips Perawatan Kulit di Pagi Hari Agar Awet Muda
Ilustrasi /limupedia

INFOBAIK.ID I BANDUNG,-
Perempuan Jepang dikenal memiliki kulit yang sehat dan terawat. Selain menerapkan pola makan yang sehat, perempuan Jepang juga sangat konsisten dalam melakukan rutinitas perawatan kulit.

Nah, berikut ini merupakan rutinitas perawatan kulit di pagi hari yang membuat perempuan Jepang tampak awet muda. seperti dikutip Beautynesia l

1. Cleansing

Perempuan Jepang sangat menjaga kebersihan kulit dengan melakukan cleansing di pagi hari. Mereka menggunakan pembersih wajah yang lembut sesuai dengan jenis kulit untuk mengangkat kotoran dan minyak berlebih. Pembersih wajah yang lembut tidak akan menghilangkan minyak alami kulit sehingga mencegah munculnya kerutan dan garis halus.

2. Toner

Setelah membersihkan wajah, perempuan Jepang menggunakan toner untuk mengembalikan keseimbangan pH kulit. Selain itu, toner juga menyegel kelembapan dan memberikan nutrisi tambahan pada kulit.

Namun, pastikan toner yang kamu gunakan tidak mengandung alkohol ya, Beauties. Kandungan alkohol pada toner justru menyebabkan kulit menjadi kering.