Sinopsis Serial Nightmares and Daydreams Karya Joko Anwar

Kali ini dirinya membuat series dan menggaet hingga 65 aktor berjudul Nightmares and Daydreams.

Jun 17, 2024 12:00 · 4 bulan lalu
 80
Sinopsis Serial Nightmares and Daydreams Karya Joko Anwar
Sinopsis Serial Nightmares and Daydreams Karya Joko Anwar /CNN Indonesia

INFOBAIK I BANDUNG,-Joko Anwar tak ada puas-puasnya memberikan suguhan film-film yang memanjakan pecinta sinema Tanah Air. Kali ini dirinya membuat series dan menggaet hingga 65 aktor berjudul Nightmares and Daydreams.

Mengutip Metrotvnews, serial berjumlah tujuh episode ini mulai ,tayang 14 Juni 2024 di Netflix Indonesia. Tak hanya Joko Anwar, serial ini juga disutradarai oleh Ray Pakpakahan, Tommy Dewo, dan Randolph Zaini.

Dalam serial tersebut, latar waktu terjadi pada 1985 hingga 2024. Para bintang yang turut bermain di serial ini di antaranya adalah Fachry Albar, Ario Bayu, Nirina Zubir, Yoga Pratama, Marissa Anita, Sita Nursanti Dewi, Lukman Sardi, Sal Priadi, Ayu Laksmi, dan Asmara Abigail.

Dalam tujuh episodenya, Joko Anwar mengangkat berbagai persoalan sosial yang dihadapi para tokohnya. Serial ini menceritakan urban legend yang dikemas dalam genre thriller, sci-fi dan supernatural.

Mulai dari keluarga tiga generasi yang tinggal di rusun sempit dan akhirnya harus menempatkan sang nenek ke panti jompo. Sepasang suami-istri yang tinggal di tempat pembuangan sampah akhir yang mendamba hidup layak tanpa kejaran utang. Serta seorang bapak dengan disabilitas penglihatan yang kesusahan mendapat pekerjaan dan akhirnya keluarganya mengalami kesulitan.

Joko Anwar mengungkapkan kejadian sehari-hari menjadi inspirasi cerita dan karakter serial tersebut. Meski bergenre sci-fi paranormal, film ini bertujuan untuk menjangkau penonton Indonesia dari segi cerita.