Ingin Hidup Sukses? Stop Kebiasaan Buruk Ini Saat Weekend

Oct 20, 2024 20:00 · 4 hari lalu
 232
Ingin Hidup Sukses? Stop Kebiasaan Buruk Ini Saat Weekend
Menikmati waktu weekend dengan melukis/pexels.com/Jadson Thomas

INFOBAIK.ID I BANDUNG,-Mau sukses, tapi masih punya kebiasaan buruk saat weekend, Beauties? Stop kebiasaan buruk itu jika masih mau jadi orang sukses.

Orang sukses di dunia punya kebiasaan cerdas yang patut ditiru. Sebut saja CEO Disney, Robert Iger. Saat weekend, dia akan tetap bangun pagi layaknya waktu weekday. 

Nah, kira-kira kebiasaan atau rutinitas apa yang dilakukan oleh orang sukses di dunia saat weekend tiba? Yuk simak ulasannya seperti dikutip Beautynesia 

1. Tidak Menyentuh Pekerjaan Kantor

Apakah masih mengerjakan tugas di waktu weekend? Kalau tidak, kamu adalah ciri orang yang cerdas!

Orang cerdas cenderung akan menghindari mengerjakan pekerjaan kantor atau lainnya saat weekend tiba. Dia hanya akan menyentuh pekerjaan kantor jika sekira penting dan mendesak. Sebagai gantinya, dia akan memaksimalkan pekerjaannya di waktu weekday dan memastikan semua beres sebelum weekend tiba. 

Bagi orang cerdas, weekend adalah hari tenang di mana dia bisa menghabiskan waktu untuk me time. Entah dengan diri sendiri maupun keluarga.

2. Tetap Bangun Pagi di Jam yang Sama

Bagi sebagian orang, weekend menjadi ajang balas dendam untuk bangun di siang hari. Jika di weekday bangun pukul 05.00 WIB, weekend bisa saja bangun pukul 06.00 WIB. 

Bagi orang sukses, jam bangun tidur di waktu weekend tetaplah sama saat weekday. Tidak ada perbedaan.

Baginya, waktu sangatlah berharga dan tidak boleh disia-siakan. Hal ini mencerminkan bahwa mereka adalah pribadi yang disiplin dan sangat menghargai waktu.

3. Tetap Produktif dengan Hobinya

Kebiasaan cerdas ketiga yang dilakukan orang sukses saat weekend tiba adalah tetap produktif dengan menekuni hobi. Salah satu tokoh ternama yang menerapkan kebiasaan ini adalah Warren Buffett.

Warren Buffett adalah seorang pendiri Berkshire Hathaway dan salah satu investor paling sukses di dunia. Maka tak ayal jika Buffet dijuluki sebagai "Bapak Investasi".

Jika weekday sibuk dengan pekerjaan kantor, saatnya weekend menyatu dengan hobi. Menekuni hobi bukan hanya sekedar mengisi waktu luang melainkan salah satu cara menjernihkan kembali pikiran.

4. Mengatur Jadwal Kegiatan di Minggu Depan

Orang yang cerdas akan memanajemen waktu dan harinya dengan sangat baik. Maka tak jarang jika orang cerdas akan menggunakan waktu weekendnya untuk menyusun To-Do-List di seminggu ke depan.

Dengan menyusun To-Do-List, hidup mereka akan lebih terarah dan meminimalisir penyesalan di kemudian hari.